-->

Resep Gore Gore Daging khas Bugis, Enak dan Crispy

 


Resep Gore Gore Daging khas Bugis, Enak dan Crispy

 

Kali ini mau share resep yang berbahan daging sapi dan diolah dengan bumbu ala Bugis. Nama masakannya gore gore daging, masakan ini khas dari Bugis. Yuk kita simak resep gore gore dagingberikut ini :

 

Bahan-bahan :

500 gram Daging sapi (potong dadu)

50 ml Larutan asam jawa

3 sdm Gula merah

1 buah Kapulaga

3 buah Cengkeh

3 lmbr Daun salam

1/2 batang Kayu manis

1 buah Bunga lawang

1 liter Air

9 sdm Minyak goreng

Penyedap rasa secukupnya

Garam secukupnya

 

Bumbu halus :

9 buah Cabe merah (haluskan)

10 siung Bawang merah (haluskan)

5 siung Bawang putih (haluskan)

3 cm Jahe (haluskan)

 

Bahan pelengkap :

Ubi goreng (potong seperti korek api, lalu goreng)

Kacang goreng

 

Cara Memasak Gore Gore Daging khas Bugis :

- Rebus daging menggunakan air, tambahkan larutan asam jawa dan gula merah. Kemudian dalam rebususan tadi masukan rempah-rempah. Rebus sampai bahan-bahan tadi meresap ke dalam daging. (memang agak lama tapi ini akan membuat daging menjadi lebih lembut).

- Kalau sudah matang dan masih berair, maka buanglah dan tiriskan.

- Siapkan wajan, tuang minyak sampai panas. Kemudian masukan bumbu halus aduk hingga rata dan sedikit matang. Kemudian masukan daging yang sudah direbus tadi bersama rempah-rempahnya sekaligus (ini membuat aroma masakan tetap kuat). Masak sampai matang.

- Angkat kemudian campurkan bersama ubi goreng dan kacang goreng. Kalau tidak pakai juga tidak apa-apa. Namun akan terasa kurang karena tekstur crispy berasal dari kacang dan ubi goreng.

 

Nah itulah Resep Gore Gore Daging khas Bugis, Enak dan Crispy. Jangan lupa dicoba ya bunda, semoga bermanfaat.

 

Baca juga : Resep Semur Daging ala Hajatan

 

LihatTutupKomentar