-->

Resep Cemilan Sederhana, Enak dan Mudah Untuk Pemula


 

Resep Cemilan Sederhana, Enak dan Mudah Untuk Pemula

 

Bagi pemula di dunia masak yang ingin membuat cemilan mudah, gak usah bingung cara buatnya. Kawan-kawan bisa menyiapkan cemilan enak mudah hanya dengan menggunakan 4 bahan dan 14 langkah saja lho. Berikut ini bahan dan cara untuk membuat cemilan enak dan mudah buatnya.

 

Bahan-bahan resep cemilan enak mudah :

- 12  sendok makan tepung terigu.

- Coklat batang 80 gram.

- 1 sachet susu Dancow bubuk.

- Gula 3 sdm, air 500 ml, garam 1/2 sdt.

 

Langkah-langkah membuat cemilan mudah :

- Masukkan air ke dalam teflon sebanyak 500 ml atau 2 gelas ukuran sedang.

- Masukkan gula pasir 3 sendok makan (jika suka manis bisa ditambah).

- Masukkan garam 1/2 sendok teh.

- Masak sampai mendidih.

- Kemudian masukkan tepung terigu sebanyak 12 sendok makan.

- Masukkan susu dancow bubuk 1 sachet.

- Lalu aduk hingga merata. Aduk terus sampai adonannya khalis, Kalau adonannya sudah tercampur rata langsung angkat.

- Kemudian masukkan ke wadah, lalu tunggu sampai dingin. Jika sudah dingin langsung uleni taburkan sedikit tepung agar tidak lengket saat di uleni.

- Lalu bentuk bulat-bulat.

- Goreng sampai warnanya agak kecoklatan. Sisihkan.

- Kemudian masak air sampai mendidih lalu masukkan coklat batang tunggu sampai coklatnya meleleh.

- Kemudian celupkan cemilan kedalam coklat yang sudah dilelehkan.

- Lalu beri toping gula halus (opsional).

- Cemilan enak dan mudah siap disajikan.

 

Terimakasih telah membaca Resep Cemilan Enak dan Mudah Untuk Pemula. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi inspirasi untuk berjualan.


Baca juga : Resep Bola Bola Singkong, Cemilan di Pagi Hari

LihatTutupKomentar