-->

Inilah Cara Mengupas Jahe Dengan Cepat Dan Mudah

 


Inilah Cara Mengupas Jahe Dengan Cepat Dan Mudah


Salah satu rempah asli dari Indonesia yang pasti sudah akrab dengan kehidupan kita adalah jahe. Tanaman herbal ini memang dikenal memiliki segudang manfaat serta baik untuk kesehatan. Jahe juga menjadi salah satu bumbu dapur yang memiliki peran penting untuk menghilangkan amis atau memberi rasa yang kuat pada masakan Indonesia. Sayangnya, terkadang mengupas jahe jadi sesuatu yang cukup bikin ribet ya?

 

Apalagi saat membutuhkan jahe di waktu yang cepat, misalnya saat kita mau bikin wedang jahe. Mengupas kulit jahe mau nggak mau harus dilakukan secara cepat biar wedang jahe bisa lekas diminum hangat-hangat. Tapi jangan khawatir bunda, karena ada beberapa cara mengupas jahe yang bisa kita lakukan dengan cepat lho. Yuk, simak tips mengupas jahe berikut ini!

 

Mengupas Jahe Menggunakan Sendok

Ternyata pemakaian pisau buat mengupas kulit rempah-rempah seperti jahe sebenarnya kurang disarankan, lho. Karena, pisau justru akan membuat waktu mengupas jahe jadi lebih lama dan akan banyak bagian jahe yang terbuang percuma. Bukan cuma itu, penggunaan pisau juga dapat mengurangi nilai gizi seperti protein yang ada di jahe.

 

Jadi, protein yang ada di jahe itu letaknya tepat di bawah kulit jahe. Nah, kalau kita mengupasnya pakai pisau dan membuang banyak bagian jahe, maka kandungan nutrisi ini juga dapat ikut terbuang percuma. Itulah mengapa pakai sendok akan jauh lebih direkomendasikan saat kita mengupas jahe.

Selain itu, kalau kita pakai sendok, kita juga lebih mudah mengikuti bentuk lekak lekuk yang ada di jahe itu. Ingat kan bentuk jahe seperti apa? Berlekuk-lekuk dan terkadang memiliki banyak cabang. Nah, kalau kita memakai sendok, kita akan jadi lebih mudah buat menyesuaikan bentuk lekukan jahe ini dan mengupasnya. Otomatis mengupas jahe juga jadi lebih cepat!

 

Langkah Mengupas Jahe Dengan Cepat Menggunakan Sendok

Inilah beberapa langkah untuk mengupas jahe pakai sendok yang dapat dilakukan dengan mudah :

Siapkan jahe yang akan dikupas dan sendok yang akan kita pakai buat mengupas jahe.

 

Setelah itu bunda bisa membersihkan tonjolan-tonjolan kecil yang ada di jahe memakai tangan terlebih dahulu. Pastikan tonjolan-tonjolan ini sudah bersih dan nggak bersisa ya. Sebab, kotoran di kulit jahe biasanya akan tertempel di bagian tonjolan itu. Jadi benar-benar harus kita bersihkan dulu ya.

Setelah itu, pakai ujung sendok untuk mengupas jahe di bagian yang lurus dan mudah dijangkau secara perlahan. Awali dari bagian atas jahe terus turun ke bawah. Ini akan jauh lebih mudah untuk dilakukan.

 

Kalau bagian yang mudah sudah terkupas dengan bersih, kemudian lanjutkan ke bagian lekukan jahe, ya. Di bagian ini, kita bisa pakai ujung sendok dan menggerakannya sesuai lekukan jahe itu. Coba kerat-kerat bagian kulit jahe di lekukan itu sampai bersih dan tidak ada sisa kulit lagi.

 

Kalau sudah bersih, bunda bisa mencucinya dibawah air mengalir sampai bersih dan sudah dapat kita pakai. Tapi, kalau dirasa masih ada bagian kulit yang ketinggalan, kita bisa mengulanginya lagi sampai kulit tipis jahe bisa benar-benar bersih dan hilang.

 

Nah, cukup gampang bukan mengupas jahe menggunakan sendok ini? Sekarang kita sudah tau kan kalau ada cara yang lebih mudah dan cepat untuk mengupas jahe dibandingkan dengan menggunakan pisau? Dijamin deh cara ini bakal membantu banget saat kita membutuhkan jahe di keadaan yang cepat, contohnya waktu kita bikin wedang jahe atau minuman hangat lainnya.

Baca juga : Cara Mengupas Kentang Dengan Cepat dan Hemat Waktu

LihatTutupKomentar