-->

Resep Siomay Tahu Goreng, Cocok Untuk Camilan Sore



Kemarin beli kulit pangsit, kok nggak abis2 ya. Akhirnya dipakai buat abisin isi kulkas aja dan masak pangsit goreng tahu. Selain tahu, aku juga pakai daging paha ayam dan keju.

Ini resepnya ku campur asal tapi ternyata enak juga. Mirip perkedel tahu tapi lebih enak lagi. Yuk, simak resepnya. Cocok buat makan siang atau camilan sore.

Resep Siomay Tahu Goreng, Cocok Untuk Camilan Sore

Bahan isian :
- 1 buah tahu cina
- 5 siung bawang putih
- 1/2 butir bawang bombay kecil
- 1 butir telur
- 3 sendok makan tepung tapioka
- 150 gram paha ayam fillet
- 100 gram keju cheddar parut
- 3 lembar daun bawang, iris2
- 1 sendok makan kaldu jamur
- 1 sendok makan saus tiram
- 1 sendok makan kecap ikan
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh lada putih
- 90 gram labu siam
- 1 sendok makan minyak wijen
- 1 sendok makan gula pasir

Tambahan : kulit pangsit secukupnya

Cara memasak siomay tahu goreng :
1. Haluskan paha ayam, bawang putih, bawang bombay, labu siam, tahu cina pakai food processor atau chopper.
2. Lalu campurkan dengan bahan2 lainnya seperti aneka bumbu, saus, telur, daun bawang, tepung tapioka, keju cheddar parut. Aduk sampai rata.
3. Siapkan kulit pangsit, lalu isi dengan adonan tahu tersebut dan bungkus sesuai selera.
4. Kemudian goreng di minyak yg sudah dipanaskan sampai golden brown. Angkat, tiriskan, dan sajikan.

LihatTutupKomentar