-->

Resep Batagor Komplit


Resep Batagor Komplit
Bahan I :
250 gr ayam filet
5 bawang putih
7 bawang merah
1 sdt lada bubuk
1 butir telur kocok lepas
1 sdt kecap ikan
½ sdt garam
½ sdt kaldu jamur
100 gr labu Siam parut kasar
2 batang daun bawang cincang
50 gr tepung sagu
Air jeruk limau

Bahan II :
Kulit pangsit
Tahu
Pare
Telur rebus
Minyak goreng untuk menggoreng

Bumbu :
150 gr kacang tanah goreng
5 bawang putih goreng
3 sdm bawang goreng
3 cabe kriting goreng
3 kemiri goreng
3 sdm gula merah serut
½ sdt garam
½ sdt kaldu jamur
500 ml Air
2 biji asam Jawa larutkan dengan 3sdm air
Kecap manis (optional)

Cara Membuat Batagor Komplit :

1. ISI BATAGOR : haluskan Ayam fillet, bawang putih, bawang merah,lada, kecap ikan, garam, kaldu jamur haluskan dg food Procesor sampai halus dan tercampur rata, pindahkan dalam wadah, lalu masukan labu siam, daun bawang aduk sampai tercampur rata, masukan telur, aduk hingga semua bahan tercampur, masukan tepung sagu, aduk rata

2. Kulit pangsit : Siapkan kulit pangsit, ambil isian batagor secukupnya kurleb 1 sdm lalu lipat seperti bunga, lakukan sampai adonan habis
3. Tahu : Ambil Tahu, kerat bagian tengahnya lalu beri isian batagor, lakukan sampai tahu habis
4. Pare : potong pare,lalu ambil isi tengahnya, beri isian batagor
3. Siapkan Kukusan, kukus kentang, tahu yg sudah diisi dan pare selama 20 menit sisihkan.
Lalu potong kentang bentuk wedges dan goreng, tahu juga di goreng
4. Goreng pangsit hingga kecoklatan
5. bumbu kacang : Haluskan kacang, bawang putih goreng, bawang merah goreng, kemiri dan cabe kriting tambahkan air, tumis bumbu kacang, tambahkan air sisanya masak dg api kecil tambahkan garam, kaldu jamur,gula merah, dan larutan air asam masak sampai meletup-letup. Tambahkan kecap manis (bisa di skip kecapnya) kucuri jeruk limau
LihatTutupKomentar