-->

Resep Bubur Sumsum Pelangi


Resep Bubur Sumsum Pelangi
Bahan Bubur Sumsum :
75 gr tepung beras
250 ml santan instan
750 ml air
2 lembar daun pandan
1/2 sdt garam
5-7 macam pewarna makanan

Bahan Kuah Kinca :
100 gr gula merah
400 ml air
2 lembar daun pandan, simpulkan
Sejumput garam

Cara Membuat Bubur Sumsum Pelangi :
1. Campur semua bahan kuah lalu rebus hingga mendidih. Matikan kompor. Sisihkan.
2. Campur telung beras dengan santan sebanyak 100 ml dan air sebanyak 250 ml. Aduk rata. Siapkan panci masukkan sisa air dan santan tadi di sertai daun pandan dan sejumput garam.
3. Setelah mendidih masukkan campuran tepung beras tadi, kecilkan api lalu aduk rata hingga teksturnya mengental dan padat lalu matikan kompor. Siapkan pewarna makanan dan wadahnya. Beri 2-3 tetes pewarna ditiap wadah. Lalu beri masing2 3-4 sdm bubur sumsum. Aduk hingga tercampur rata. Sisakan sedikit buat warna putihnya.
4. Tata per layer bubur Sumsum dalam wadah. Lalu sajikan dengan kuah kinca tadi.
LihatTutupKomentar