-->

Resep Chiffon Cake Ketan Hitam


Resep Chiffon Cake Ketan Hitam

Bahan A :
100 gr tepung ketan hitam
50 gr terigu (me : pake tepung kunci biru)
80 ml margarine cair
5 butir kuning telur
65 ml santan kara + 35 ml air, total 100 ml

Bahan B :
5 butir putih telur
120 gr gula (me : gula pasir di haluskan)
1 sdm perasan jeruk nipis .


Cara Membuat Chiffon Cake Ketan Hitam :
- Campur semua bahan A, aduk pakai balon whisk sampai rata semua (cukup aduk satu arah), sisihkan.
- Kocok putih telur & jeruk nipis, masukkan gula bertahap, mix speed tinggi sampai kaku & berjejak.
- Ambil adonan putih telur sedikit ke dalam adonan kuning telur, aduk seperti melipat amplop lakukan sampai adonan putih telur habis.
- Masukkan ke loyang chiffon (me : loyang diameter 22), hentakkan 3x agar udara yang terjebak dalam adonan keluar.
- Panggang dalam oven suhu 150°C api atas bawah, panggang selama 55 menit, lalu keluarkan dari oven.
- Siapkan botol, balik loyang sampai cake dingin.
- Keluarkan dari loyang pelan-pelan, cake siap disajikan.
LihatTutupKomentar