-->

Resep Es Timun Serut, Sederhana Tapi Bikin Seger

 

es timun serut - by @niken_kainaka

Resep Es Timun Serut, Sederhana Tapi Bikin Seger

Panas-panas gini enaknya bikin yang seger. Bahannya sederhana dan gampang buatnya. Namanya es timun serut, yuk simak cara membuat es timun serut berikut ini.

 

Bahan :

- 2 buah timun segar

- 1 gelas nata de coco merk kara

- 1 buah jeruk nipis untuk perasa

- Sirup Marjan rasa melon atau sesuai selera

- Es batu secukupnya

 

Cara membuat Es Timun Serut :

1. Langkah pertama parut timun secara memanjang dan juga halus. Sesudah diparut masukkan ke dalam gelas.

2. Selanjutnya masukkan sirup ke dalam gelas. Takarannya kalau sirup sesuai selera masing-masing ya. Boleh manis, atau agak manis. Seduh sirup menggunakan air putih matang.

3. Setelah sirup diseduh selanjutnya masukkan parutan timun dan juga nata de coco tadi. Masukkan juga es batu supaya minuman terasa dingin dan segar.

4. Peras sedikit jeruk nipis ke dalam es supaya memberikan perasa yang menambah nikmat. Sajikan. Jeruk nipis juga dapat dijadikan sebagai garnish.

5. Selamat mencoba

 

Cuaca siang yang panas mau bikin yang seger, ya mending buat aja resep es timun serut di atas bunda. Dijamin seger dan haus hilang. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share resepnya ya.

 

Baca juga : Resep Soda Gembira Ceria

LihatTutupKomentar