-->

Roti Jala Pisang Saus coklat


Roti Jala Pisang Saus coklat

Bahan Kulit Jala : 
150 gram tepung terigu protein sedang
20 gr gula halus / pasir
15 gr coklat bubuk 
1/8 sdt bumbu spekuk / bubuk cinamon ( optional , kalau tidak suka bisa diganti vanila )
1/4 sendok teh garam
1 butir telur
250 ml santan / susu UHT
1sdt pasta coklat
1 sdm butter ( lelehkan )

Isian :
Pisang raja bulu ( goreng dengan margarine sampai layu, sisihkan)

Cara membuat :
- Campur semua bahan kulit kecuali butter leleh, aduk rata ( bisa pake mixer, blender, whisk ) . Terakhir masukkan butter leleh
- Aduk rata. Kemudian saring adonan. Masukkan kedalam botol kecap ( ujung lubangnya kecil ) . 
- Panaskan wajan datar anti lengket ( diamater 20 cm )
- Semprot adonan bentuk jaring di atasnya. Biarkan matang. Angkat
- Ambil satu lembar roti jala, beri pisang, lalu gulung. 
- Sajikan roti jala dengan sausnya

Bahan Saus :
200 ml susu cair
1/8 sendok teh garam
30 gram gula pasir
15 gram coklat bubuk chefmatechocolate
70 gram dark cooking coklat chefmatechocolate dipotong-potong
1 sendok teh tepung maizena dan 2 sendok teh air untuk melarurkan maizena.

Cara membuat Saus :
Rebus susu cair, garam, gula pasir, dan coklat bubuk sampai mendidih. Masukkan potongan dark cooking coklat. Aduk sampai larut. Kentalkan dengan larutan tepung maizena.
Sajikan roti jala  dengan sausnya
LihatTutupKomentar