-->

Dimsum Udang Ayam


Resep Dimsum Udang Ayam

Bahan bahan 
500 g daging ayam, aku pake bagian dada dan paha
200 g udang kupas
Secukupnya kulit pangsit
1/2 buah wortel serut
2 butir telur kocok
4 sdm maizena
1 tangkai daun bawang iris halus
1 1/2 sdt bawang putih bubuk
1 sdm saus tiram
1 sdt merica bubuk
Secukupnya gula pasir
Secukupnya garam

Cara membuat :
1. Cuci Bersih semua bahan
2. Cincang ayam dan udang, saya cincang pake chopper ( sisakan sedikit udang untuk topingnya )
3. Campur di wadah ayam, daun bawang, wortel dan bumbu lainnya aduk rata, tuang kocokan telur, aduk rata, masukan maizena aduk rata, koreksi rasanya
4. Ambil 1 lembar kulit dimsum,isi dengan 1 sdm adonan, rekatkan sampingnya, lakukan hingga adonan habis lalu beri toping 1 buah udang, bisa juga di kasih wortel parut, tabur dengan sedkit parsley kering, lalu kukus hingga matang
LihatTutupKomentar