-->

Resep Sayur Batang Keladi


Resep Sayur Batang Keladi

Bahan :
5 batang keladi dan umbi nya
2 keping asam gelugur (aku pakai asam kandis)
3 lbr daun kunyit di ikat simpul
Garam secukup nya 
Gula secukup nya
Sedikit air

Bumbu halus :
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
15 bh cabe merah
1 sdm terasi
50 gr ikan teri
1 ruas jahe
1 ruas kunyit

Cara Memasak Sayur Batang Keladi :
1. Buang kulit batang keladi dan umbi nya lalu potong, cuci bersih dan rebus dalam air mendidih sampai batang dan umbinya lembut dan empuk, tiriskan, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi dan bumbu matang, masukkan keladi dan umbi nya yang sudah di rebus tadi, beri sedikit air.
3. Tambahkan garam, gula dan masukan asam kandis dan daun kunyit, aduk rata dan masak dengan api kecil sampai keladi dan umbinya benar benar lunak dan bumbu meresap. Tes rasa, angkat, sajikan.
LihatTutupKomentar