-->

Chicken Char Siu

Chicken Char Siu 
Bahan:
4 pcs Dada ayam, ambil tulangnya

Bumbu Char Siu:
Bawang merah 50gr
Bawang putih 7 siung
Jahe 20gr
Tauco 2 sdm
Angkak 1 Sdm
1 sdt pewarna merah
2 sdt Bubuk Go Hiong ( bisa dibeli jadi atau bikin sendiri)
1 sdt Lada bubuk
2 sdm kecap manis
1 sdt kaldu bubuk
Secukupnya madu untuk dioleskan pada ayam saat dipanggang

Cara Membuat Chicken Char Siu :
Haluskan angkak boleh ditumbuk atau diblender dengan cup blender khusus bumbu kering, campur dengan bumbu go hiong

Haluskan bumbu Char Siu yg lainnya dengan 100 ml air, setelah halus campur dengan angkak yang sudah disatukan dengan bubuk go hiong, aduk rata

Marinasi Ayam dengan bumbu Char Siu selama minimal 6 jam dalam lemari es, atau bisa semalaman

Setelah semalaman, siapkan panggangan, setelah panggangan ready, panggang ayam sampai ayam matang dengan cara di bolak balik ya, ayam matang ditandai ayam menjadi kaku, setelah kaku oleskan madu pada ayam panggang dan panggang sampai madu meresap, semakin banyak madu semakin manis dan enak, selesai

Ambil Ayam Char Siu yang sudah matang, iris tipis dan sajikan untuk topping mie atau bubur atau nasi campur
LihatTutupKomentar