-->

Ayam Geprek Sambal Matah


Resep Ayam Geprek Sambal Matah
by@ferry_susia

Bahan :
- 4 potongan ayam
- 10 sdm tp terigu
- 2 sdm tp maizena
- 2 sdm tp beras
- 2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt lada bubuk
- secukupnya air dingin

Bumbu Marinasi :
- 4 siung bawang putih, parut
- 2 sdt garam
- 1 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt kaldu bubuk

Bahan Sambal
- 20 buah cabe rawit, iris
- 6 siung bawang merah, iris
- 2 batang serai, iris
- 4 lembar daun jeruk, buang tangkai tengahnya, iris
- 2 sdt garam
- 1/sdt kaldu bubuk
- 1/2 buah jeruk nipis
- secukupnya minyak goreng

Cara Membuat 
Ayam Geprek Sambal Matah :
1. Cuci bersih ayam, tiriskan. Siapkan wadah, campur semua bumbu marinasi, lalu balurkan ke ayam sampai merata. Diamkan 30 menit
2. Campur tepung terigu, maizena, & beras. Beri garam, lada dan kaldu bubuk, aduk merata. Ambil campuran tepung 3 sdm taruh ke dalam wadah, beri air dingin secukupnya buat adonan kental (adonan basah)
3. Masukkan ayam yang sudah dimarinasi ke adonan basah, campur merata. Lalu masukkan ayam ke adonan tepung kering, cubit2 ayam agar meresap
4. Goreng ayam di minyak panas dengan api kecil, goreng sampai matang, tiriskan
5. Campur semua bahan sambal yang sudah diiris tipis, beri garam & kaldu bubuk, tambahkan secukupnya minyak panas, kucuri perasan jeruk nipis, aduk merata sambil ditekan2 dengan sendok
6. Waktunya menyajikan
geprek ayam, lalu beri sambal diatasnya. Sajikan dengan lalapan.
LihatTutupKomentar